Memanfaatkan Uang Dingin untuk Investasi dan Trading Saham Bebas Risiko

Memanfaatkan uang dingin untuk investasi bertujuan menghindari risiko perubahan tren dan pasar

Istilah uang dingin terdengar akrab dalam dunia bisnis dan finansial. Terutama ketika kamu berniat untuk melakukan investasi atau trading saham. Memanfaatkan uang dingin untuk investasi dan trading saham, seringkali disebut sebagai penggunaan yang tepat untuk mengalokasikan uang dingin.

Nah, jika kamu memiliki rencana untuk menaruh modal dalam aset investasi, kamu perlu menyiapkan pengelolaan uang yang tepat termasuk mengelolanya ke dalam pos uang dingin. Lalu, dari mana uang dingin ini berasal dan bagaimana cara memanfaatkannya untuk investasi? Silakan simak penjelasan berikut sampai akhir, ya!

Pengertian Uang Dingin

uang dingin terpisah dari dana harian dan hiburan (freepik.com/pressfoto)

Uang dingin adalah uang yang terpisah dari kebutuhan harian atau kebutuhan tertentu lainnya yang tidak akan kamu gunakan dalam waktu dekat. Artinya, uang dingin adalah bagian dari perencanaan finansial masa depan.

Nah, pengelolaan dana inilah yang harus kamu atur dengan baik. Pada dasarnya, setiap individu memang wajib untuk memisahkan pos-pos dana kebutuhan. Baik itu untuk kebutuhan harian, hiburan, dan masa depan.

Sehingga, memanfaatkan uang dingin sebagai modal investasi dan trading saham dinilai oleh banyak pakar sebagai pilihan alokasi dana yang cocok untuk uang dingin. Sebab, pos uang dingin tidak bercampur dengan uang untuk kebutuhan harian dan hiburan yang digunakan setiap hari sewaktu-waktu. 

Memanfaatkan uang dingin untuk hal ini dilakukan demi menghindari risiko ketidakstabilan kondisi pasar dan perubahan arah tren dalam kegiatan investasi atau trading saham.

Sebagai bagian dari perencanaan keuangan masa depan, uang dingin juga kerap disamakan dengan dana darurat yang hanya akan digunakan jika terjadi hal-hal tertentu. Kecil kemungkinan dana ini akan digunakan dalam waktu dekat.

Sumber Uang Dingin

uang dingin dapat berasal dari berbagai sumber pendapatan yang tidak digunakan untuk kebutuhan sehari-hari (freepik.com/rawpixel.com)

Sebelum memanfaatkan uang dingin, kamu harus terlebih dahulu mengetahui dari mana saja uang dingin berasal. Berikut beberapa sumber pendapatan yang bisa kamu ambil untuk dialihkan sebagai uang dingin.

Passive Income

Passive income berasal dari pendapatan yang masuk di luar gaji bulanan, seperti bisnis sampingan atau hasil keuntungan dari investasi dan trading. Memanfaatkan passive income sebagai sumber uang dingin dapat memisahkannya dari manajemen keuangan harian, sehingga neraca keuangan pribadimu bisa stabil.

Bonus atau Tunjangan

Jika kamu memiliki pekerjaan dan penghasilan tetap setiap bulannya, biasanya akan ada uang lain disamping gaji pokok seperti bonus, tunjangan, atau bahkan lemburan. Kamu dapat memisahkan uang tersebut dengan gaji pokok dan mengalokasikannya sebagai dana darurat atau uang dingin untuk dikelola sebagai aset investasi.

Sisa Pendapatan

Saat seluruh kebutuhan sudah terpenuhi dengan gaji pokok bulanan, terdapat sisa kas yang belum digunakan dengan jumlah yang cukup banyak. Nah, dana ini dapat kamu pindahkan ke dalam pos uang dingin untuk dikelola sebagai aset investasi atau dana darurat.

Baca Juga: 7 Tips Menyiapkan Dana Darurat, Anggarkan Sebelum Terlambat!

Salah Kaprah Penggunaan Uang Dingin

merasa terlalu aman dan santai saat memanfaatkan uang dingin untuk investasi dapat menimbulkan kerugian (freepik.com/our-team)

Meski kamu merasa aman ketika memanfaatkan uang dingin untuk berbagai keperluan mendadak atau investasi, kamu tetap harus berhati-hati. Perhatikan hal-hal berikut jika tidak ingin merugi!

Tidak Memiliki Kemampuan Analisis

Sebelum mulai melakukan investasi, selain kemampuan pengelolaan keuangan dan finansial yang baik, kamu juga diharuskan memiliki kemampuan analisis dan kondisi psikologis yang stabil untuk memahami risiko dari saham yang dibeli. Meski menggunakan uang dingin, bukan berarti kamu tidak perlu bersusah payah mempertimbangkan risiko gagal dan rugi, ya!

Terlalu Merasa Aman

Kamu merasa tidak masalah menggunakan uang dingin dan menggunakannya dalam jumlah yang tidak terkontrol karena merasa aman dan minim risiko. Kamu tidak melakukan analisis dan pertimbangan yang baik dalam menggunakan uang dingin. Sebaiknya, jika kamu masih pemula, kamu bisa mulai dengan menaruh modal kecil terlebih dahulu sambil mengasah kemampuan kamu dalam menganalisis pasar dan tren. 

Tidak Masalah Jika Merugi

Memanfaat uang dingin untuk investasi bukan berarti kamu siap merugi. Justru, penggunaan uang dingin adalah untuk meminimalisir risiko kerugian dan meraih sebanyak-banyaknya keuntungan. Terkadang, karena menggunakan uang dingin, kamu jadi merasa terlalu aman karena tidak mengganggu pos anggaran utama kebutuhan harian, sehingga tidak berhati-hati ketika menaruh modal untuk aset investasi.

Semoga informasi mengenai memanfaatkan uang dingin untuk investasi dan trading saham di atas dapat bermanfaat untuk kamu sebelum mulai menaruh modal untuk aset investasi. Tetap pertimbangkan segala risiko kerugian dengan kemampuan analisis yang baik, ya, Sobat MBN!

Simak informasi bisnis menarik lainnya hanya di website dan media sosial MBN Consulting! Klik di sini.