Tax Planning, Solusi Pengurangan Pajak Perusahaan

tax planning dapat menjadi solusi pengurangan beban pajak perusahaan

Pajak merupakan salah satu aspek penting yang menjadi kewajiban kita sebagai warga negara. Setiap tahun, kita harus membayar pajak sebagai kontribusi kepada negara. Namun, apakah kamu tahu bahwa ada cara mengelola keuangan agar dapat meminimalkan kewajiban pajak yang harus dibayar? Inilah yang disebut dengan perencanaan pajak atau tax planning. Yuk, langsung simak penjelasan selengkapnya dari MBN!

Apa Itu Perencanaan Pajak atau Tax Planning?

tax planning dapat mengoptimalkan pembayaran pajak para wajib pajak perusahaan (freepik.com/rawpixel.com)

Perencanaan pajak adalah proses merencanakan pengelolaan keuangan agar dapat mengoptimalkan kewajiban pajak. Namun, sebelum bicara soal perencanaan pajak, penting bagi kita untuk memahami peraturan pajak yang berlaku dan memanfaatkan berbagai insentif pajak yang tersedia. 

Pajak dapat dikatakan sebagai beban perusahaan karena adanya biaya yang harus dikeluarkan. Oleh sebab itu, perencanaan pajak dibutuhkan perusahaan untuk mengurangi beban tersebut secara legal dan efisien. Dengan demikian, perusahaan dapat menjaga nominal laba bersih secara keseluruhan. Perencanaan pajak juga dapat membantu perusahaan menghindari berbagai risiko sanksi pajak akibat ketidakpatuhan pajak.

Salah satu tujuan utama dari perencanaan pajak adalah untuk memaksimalkan pengembalian pajak. Caranya adalah dengan memanfaatkan berbagai pengurangan pajak yang diperbolehkan oleh undang-undang.  Misalnya, saat kamu memiliki pinjaman rumah,  kamu dapat mengklaim pengurangan bunga pinjaman sebagai pengurangan pajak. 

Selain itu, perencanaan pajak juga melibatkan pemilihan struktur bisnis yang tepat. Pemilik bisnis dapat memilih untuk mengoperasikan bisnis mereka sebagai perusahaan, perseorangan, atau entitas lainnya. Setiap struktur bisnis memiliki konsekuensi pajak yang berbeda, oleh karena itu penting untuk memilih struktur yang paling menguntungkan dari segi pajak.

Dalam perencanaan pajak, penting juga untuk mempertimbangkan perubahan peraturan pajak yang mungkin terjadi dari waktu ke waktu. Peraturan pajak dapat berubah setiap tahun, oleh karena itu penting untuk agar kamu senantiasa memperbarui informasi.

Skema dan Strategi Perencanaan Pajak

perencanaan pajak dilakukan untuk menurangi beban pajak (freepik.com/snowing)

Nah, berikut ini adalah skema yang digunakan untuk mengoptimalkan pajak individu maupun perusahaan:

1. Tax Avoidance

Tax avoidance adalah strategi menghindari pengenaan pajak dengan cara mengarahkan transaksi pada yang bukan objek pajak berdasarkan peraturan yang berlaku. 

2. Tax Saving

Tax saving adalah strategi efisiensi beban pajak dengan memilih alternatif pengenaan pajak sesuai tarif yang lebih rendah. 

3. Mengoptimalkan Kredit Pajak yang Dikenakan

Wajib pajak sebetulnya dapat mengkreditkan pajaknya yang telah dipotong selama tidak melanggar peraturan dan regulasi. 

4. Menunda Pembayaran Pajak

Penundaan pembayaran pajak dapat dilakukan tanpa dikenakan sanksi dengan cara menunda penerbitan faktur pajak keluaran sampai tenggat waktu yang diperkenankan, terutama untuk penjualan kredit. PPN sendiri bisa dibayarkan di akhir bulan berikutnya usai bulan penyerahan barang yang dikenai pajak.

Tahapan Melakukan Perencanaan Pajak

melakukan perencanaan pajak dapat dimulai dari menentukan tujuan keuangan secara keseluruhan (freepik.com/rawpixel.com)

Agar dapat melakukan perencanaan pajak dengan baik, kamu bisa simak tahapan melakukan perencanaan pajak atau tax planning berikut:

1. Menentukan Tujuan Keuangan 

Tahap pertama yang harus menjadi pijakan dalam merencanakan pajak pribadi maupun perusahaan adalah dengan menentukan tujuan keuanganmu. Apakah kamu ingin mengurangi beban pajak, mengoptimalkan pengembalian pajak, atau memanfaatkan insentif pajak tertentu. Identifikasi kebutuhan keuanganmu terlebih dahulu sebelum memasuki tahapan selanjutnya.

2. Menganalisis Situasi Keuangan 

Langkah kedua yang bisa dilakukan adalah melakukan analisis serta meninjau situasi keuangan secara menyeluruh, termasuk pendapatan, pengeluaran, aset, dan utang. Hasil analisis tersebut akan membantumu mengidentifikasi peluang dan strategi pajak yang sesuai.

3. Mengidentifikasi Peluang Pajak 

Temukan peluang pajak yang sesuai dengan tujuan dan situasi keuanganmu. Misalnya, pengurangan pajak untuk investasi, pengurangan pajak untuk donasi amal, atau insentif pajak untuk usaha kecil.

4. Mempelajari Undang-Undang dan Aturan Pajak

Wajib pajak badan perlu memahami peraturan dan regulasi perpajakan yang berlaku di Indonesia. Pemahaman yang baik atas peraturan pajak dapat membuatmu terhindari dari risiko sanksi pajak, mulai dari denda, bunga, hingga sanksi pidana.

5. Merencanakan Strategi Pajak 

Buat rencana yang spesifik dan rinci untuk mengoptimalkan situasi pajak. Pertimbangkan pengaturan pajak yang efisien, pengalihan aset, dan pengelolaan penghasilan dengan bijak.

6. Implementasi dan Evaluasi

Terapkan strategi pajak yang telah kamu rencanakan. Pastikan untuk mematuhi peraturan pajak dan melaporkan pajak dengan benar sesuai regulasi perpajakan. Setelah itu, tinjau kembali rencana pajak secara berkala dan sesuaikan dengan perubahan situasi keuangan atau perubahan undang-undang pajak.

Semoga informasi mengenai perencanaan pajak atau tax planning di atas dapat bermanfaat. Perlu diingat bahwa perencanaan pajak harus dilakukan hati-hati dan sesuai dengan hukum yang berlaku di Indonesia. 

Baca Juga: Pentingnya Kepatuhan Pajak Bagi Pengusaha, Bikin Bisnis Tetap Stabil!

Jika kamu memiliki kekhawatiran atau pertanyaan lebih lanjut, konsultasikan dengan seorang ahli pajak atau profesional keuangan. Sebab, perencanaan pajak yang buruk bisa berdampak pada kinerja dan stabilitas finansial perusahaan. Jadi, jangan ambil risiko! Konsultasikan masalah pajak perusahaanmu bersama MBN Consulting!

MBN Consulting adalah konsultan pajak berpengalaman yang telah dipercaya oleh lebih dari 20 perusahaan untuk mengatasi masalah perpajakan mereka. Saatnya konsultasikan bisnismu bersama kami! Silakan klik tombol di bawah ini untuk memulai sesi konsultasi, GRATIS!